Web Toolbar by Wibiya

Jun 26, 2009

Taman Nasional Way Kambas Lampung


Rabu, 24 Juni 2009 15:56 WIB


Taman Nasional Way Kambas merupakan salah satu area pelestarian alam di dataran rendah berupa hutan rawa dan air tawar, Timur Lampung Sumatera. Selain itu juga terdapat pelatihan gajah atau PLG sebagai objek utama wisata Lampung. Anda bisa menyentuh bahkan mengajak satwa berbelai panjang tersebut untuk berpetualang.

Uniknya setiap gajah diberi nama seperti manusia. Pada saat weekdays, kawasan ini memang terasa lebih sepi. Para gajah dapat Anda jumpai di kolam-kolam atau tanah lapang. Sedang saat weekend, suasananya berbeda lebih meriah dengan beragam pertunjukkan sirkus yang layak Anda tonton.

Sering diadakannya event wisata besar, seperti; Festival Way Kambas atau Festival Krakatau. Para gajah akan tampil dengan permainan sepak bola dan sebagainya. Untuk menunggangi gajah, Anda cukup membayar sekitar Rp. 5.000 per orang. Atau bisa juga mengikuti kegiatan menarik lainnya yaitu Safari Gajah. Trip berdurasi setengah sampai satu jam ini juga bisa Anda lakukan pada malam hari.

Alamat menuju Safari Gajah cukup mudah, berada di Jalan Raya Labuhan Ratu Lama, Way Jepara, Lampung Timur dengan harga berkisar Rp. 75.000,- s/d Rp. 150.000,- per orang. Sedang Jarak dari Bandar Lampung menuju Way Kambas sekitar 110 km, dengan waktu 2 jam saja. Meski jauh, Anda tetap nyaman melintasi aspal yang mulus dan marka jalan yang tersedia. (tamasya/rmb)

Sumber : www.mediaindonesia.com